Siapa Bilang Ibu Hamil Tidak Boleh Makan Yoghurt..


Thursday, 17 March 2011

Hamil, bukanlah suatu pantangan untuk mengonsumsi yoghurt. Karena ternyata yoghurt adalah salah satu dari 5 jenis makanan yang dibutuhkan oleh para ibu hamil.
Seperti yang kita tahu, kandungan gizi dalam yoghurt cukup lengkap. Yoghurt memiliki protein dan kalsium yang cukup tinggi, kandungan vitamin dan gizi lainnya setara dengan susu segar. Ibu hamil tentu memerlukan banyak gizi untuk mendukung si bayi dan dirinya sendiri. Yoghurt dapat membantu pemenuhan gizi tersebut. Protein membantu tumbuh kembang janin menjadi lebih sempurna. Kalsium, dapat membantu memperkuat tulang si ibu dan juga si janin.

Namun, kira-kira berapa banyak yoghurt yang diperbolehkan untuk di konsumsi ibu hamil? Sebenarnya hal ini sangat relatif. Seperti halnya makanan pada umumnya, semua yang berlebihan tidaklah baik. Konsumsi yoghurt sangat dianjurkan untuk cemilan atau makanan pelengkap.
Sekarang Yogurt dipasaran sudah banyak jenisnya, bahkan sudah ada yang dicampur dengan potongan buah. Selain itu yogurt juga bisa dikonsumsi untuk saus salad atau dijus dengan buah. menjadi saus salad, atau Anda bisa menambahkan buah potong segar ke dalam yoghurt. Pilihlah yoghurt dengan perasa makanan yang aman, berkualitas tinggi, tidak menggunakan pengawet dan pemanis buatan.
Source :
Image Source:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar bersifat positif dan sopan.